Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kaur Ikuti Rapat Fasilitasi dan Pembinaan Penanganan Pelanggaran Tahapan Kampanye

Foto bersama, HPPH Hendra Gunawan di Dampangi staf HPPH dan SDM wakili ketua dan Kordiv HPPH.

Foto bersama divisi hukum KPU Kaur, Kordiv HPPH Hendra Gunawan di Sampangi staf HPPH dan SDM wakili ketua dan Kordiv HPPH.

KAURKAB.BAWASLU.GO.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kaur hadiri kegiatan rapat fasilitasi dan pembinaan penanganan pelanggaran tahapan kampanye Pemilu 2024.

Kegiatan diselenggarakan Bawaslu Provinsi Bengkulu pada Senin-Selasa (28-29/1/2024) di hotel Two K Azana Style Jalan P Natadirja KM 6 Kota Bengkulu.

Rapat fasilitasi dan pembinaan penanganan pelanggaran diikuti oleh ketua dan anggota Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Bengkulu serta divisi hukum KPU Kabupaten/kota.

Ketua Bawaslu Kaur, Muslihuddin, ST diwakilkan staf SDM, sedangkan Kordiv HPPH diwakilkan staf. Karena keduanya masih mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) di semarang, Jawa Tengah.

Ikut juga sebagai terundang satu staf PPPS mendampingi Kordiv, Hendra Gunawan, S. Kom. Sementara, dari KPU dihadir langsung divisi hukum, Ujang Radiosaili, SH.

Kegiatan dalam rangka pembinaan penangan pelanggaran tahapan kampanye yang sebentar lagi akan berakhir pada 10 Februari 2024.

"Rapat fasilitasi dan pembinaan penanganan pelanggaran tahapan kampanye Pemilu 2024 ini bagian dari upaya pencegahan dan penanganan sesuai prosedur yang berlaku," ujar Kordiv PPPS, Hendra Gunawan.(humas)

Penulis dan Foto : Humas Bawaslu Kaur

Editor : Humas Bawaslu Kaur

Tag
Bawaslu RI, Bawaslu Bengkulu